Thursday, May 02, 2013

Menjalankan Kuliax 6.0 dengan VMware Workstation 5.0


Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Selamat pagi teman teman.
Kali ini gue mau sharing tentang caranya menjalankan Kuliax di VMware Workstation 5.0.

Kuliax itu apaan sih?

Dikutip dari website resminya:
Kuliax adalah sebuah distribusi GNU/Linux destop untuk keperluan pembelajaran, penelitian, dan pengembangan di kampus/pendidikan tinggi.
Jadi, kuliax itu adalah salah satu distro linux yang bertujuan untuk pembelajaran di kampus/perguruan tinggi.

Sedangkan dikutip dari Wikipedia, VMware Workstation adalah:
VMware Workstation adalah sebuah perangkat lunak mesin virtual untuk arsitektur komputer. Setiap mesin virtual tersebut bisa menjalankan sistem operasi yang dipilih, seperti Windows, Linux, varian BSD dan lain sebagainya. Dalam arti yang sederhana, VMware workstation bisa menjalankan banyak sistem operasi secara simulatan dengan menggunakan satu fisik mesin.
Oke, sekarang langsung saja kita mulai.
Pertama Download dulu ISO Kuliax dan VMware Workstation nya dibawah ini:

Kuliax 6.0 [Download]
VMWare Workstation 5.0 [Download]

Setelah VMware nya diinstall, buka VMware, lalu klik New Virtual Machine


Setelah itu pilih Next, lalu pilih yang Typical terus next, Lalu pilih linux, yang bawahnya pilih Other linux.


Setelah itu isi namanya, karena kita mau menjalankan Kuliax, maka beri nama saja "Kuliax"
Lalu next, setelah itu next lagi aja, dan pada Disk Capacity biarkan 4.0 GB, klik Finish.
Setelah itu, pilih Edit Virtual Machine Settings


Lalu pada tab hardware klik pada CD-ROM(IDE 1:0) lalu ubah connection di jendela sebelah kanan menjadi Use ISO Image. Lalu pilih Browse, pilih Kuliax 6.0 yang sudah di download.


Setelah itu klik Open. Lalu OK. Selesai.
Sekarang klik tombol play yang ada di atas atau klik "Start  This Virtual Machine".

Tunggu sampai loading selesai.


Selesai.
Untuk Screenshot kuliax nya bisa dilihat di link ini.

Sekian artikel cara menjalankan Kuliax di VMware ini, selain kuliax, kalian juga bisa menjalankan OS lain seperti Windows atau Distro Linux lainnya seperti Ubuntu, Debian, RedHat, Backtrack dll.

Apabila masih kurang jelas, bisa ditanyakan di kolom komentar dibawah.
Terima Kasih.


Special Thanks To:
Wikipedia
Kuliax.net
The Coding Studio
gadjahmada.edu
iqbalskin.blogspot.com

No comments:

Post a Comment

Hi!

Terima kasih sudah membaca artikel ini, apabila artikel ini bermanfaat, silahkan share ke teman teman kalian atau blog kalian, tapi jangan lupa sertakan link hidup menuju ke blog ini sebagai sumbernya yaa. (contoh: adityajanata.blogspot.com)