Monday, September 26, 2011

Tugas ke dua: ISD?, Apa tuhh??

"ISD? apaan tuh ISD?"
"Itu yang ada di rumah sakit."
"Dih itu mah IGD bloon -___-"


Yah, begitulah kira kira yang ada di benak gua ketika waktu itu gua dihadapin sama mata kuliah satu ini.. waktu jaman jamannya SMA soalnya gak ada pelajaran itu sih.. hahahaha..
Tapi kalo dipikir pikir, mata kuliah gua ini gak jauh jauh kaitannya sama bidang gua waktu SMA.. di SMA kan gua IPS gan.. hehehe.. IPS... Bermoral!!! asik dahh kata kata wali kelas gua tuh.. :D
Jadinya, yaa mungkin bisa sedikit dikontrol lah ketimbang matakuliah fisika ama kimia yang ibaratnya tuh gua harus belajar itu dari 0 lagi.. mana buku buku waktu kelas 1 udah gak ada.. -___-" jadi gak ada referensi pisan dari SMA.. -___-"
Tapi ane rasa itu bukan alasan untuk ngeluh.. ada banyak mahasiswa yang dari IPS belajar fisika and kimia lagi.. So, buat apa ngeluh? buang buang waktu aja.. hahaha.. ^^ (Sok beud iye lu dit)

Tugas yang dikasih dosen sekarang itu tugas ISD tadi, sebenernya mata kuliah ini termasuk ke mata kuliah softskill, artinya dia nggak ada di UTS dan UAS.. dan dosennya pun cuma hadir di kelas 1 bulan sekali.. tapi tugasnya itu bro langsung se abreg... hahaha.. :D


Okedeh.. sekarang langsung aja kita ke pokok permasalahan..
jadi apa sih ISD itu??

Disini ada artikel dari blognya ZeroCode yang ngebahas tentang ISD..
Cekidot :D

Spoiler Untuk lihat ISD:
1. Pengertian ISD (Ilmu Sosial Dasar)

[Pengertiannya disini]

2. Tujuan ISD

ISD membantu perkembangan wawasan penalaran dan kepribadian mahasiswa agar memperoleh wawasan yg lebih luas dan ciri – ciri kepribadian yg diharapkan dari sikap mahasiswa, khususnya berkenaan dengan sikap dan tingkah laku manusia dlm menghadapi manusia lain, serta sikap dan tingkah laku manusia – manusia lain terhadap manusia yg bersangkutan secara timbal balik.

ISD juga merupakan suatu usaha yang dapat diharapkan memberikan pengetahuan umum dan pengetahuan dasar tentang konsep2 yg dikembangkan untuk melengkapi gejala – gejala sosial agar daya tanggap (tanggap nilai), persepsi dan penalaran mahasiswa dalam menghadapi lingkungan sosial dapat ditingkatkan, sehingga kepekaan mahasiswa pada lingkungan sosialnya menjadi lebih besar.

3. Ruang Lingkup Studi ISD

ISD meliputi dua kelompok utama; studi manusia dan masyarakat dan studi lembaga2 sosial. Yg terutama terdiri atas psikologi, sosiologi, dan antropologi, sedang yg kemudian terdiri atas ekonomi dan politik.

Sasaran STUDI ISD adalah aspek-aspek yg paling dasar yg ada dalam kehidupan manusia sebagai makhluk sosial dan masalah-masalah yg terwujud dari padanya.

Materi Ilmu Sosial Dasar terdiri atas masalah-masalah sosial. Untuk dapat menelaah masalah-masalah sosial, hendaknya terlebih dahulu kita dapat mengindentifikasi kenyataankenyataan sosial dan memahami sejumlah konsep sosial tertentu. Sehingga dengan demikian bahan pelajaran Ilmu Sosial Dasar dapat dibedakan atas tiga golongan yaitu,

* Kenyataan-kenyataan sosial tersebut sering ditanggapi secara berbeda oleh para ahli ilmu-ilmu sosial, karena adanya perbedaan latar belakang disiplin ilmu atau sudut pandangannya. Dalam Ilmu Sosial Dasar kita menggunakan pendekatan interdisiplin/multidisiplin.

* Konsep-konsep sosial atau pengertian-pengertian tentang kenyataan­kenyataan sosial dibatasi pada konsep dasar atau elementer saja yang sangat diperlukan untuk mempelajari masalah-masalah sosial yang dibahas dalam Ilmu Pengetahuan sosial.Sebagai contoh dari konsep dasar semacam itu misalnya konsep “keanekaragaman” dan kosep “Kesatuan sosial”. Bertolak dari kedua konsep tersebut di atas, maka dapat kita pahami dan sadari bahwa di dalam masyarakat selalu terdapat :

* Masalah-masalah sosial yang timbul dalam masyarakat, biasanya terlibat dalam berbagai kenyataan-kenyataan sosial yang antara satu dengan lainnya saling berkaitan.


4. Pokok Bahasan ISD

1. Pengertian, latar belakang serta ruang lingkup pembahasan.

2. Sekilas tentang ilmu2 sosial, IPS, ilmu sosial, dan ISD.

3. Penduduk, masyarakat dan kebudayaan.

4. Individu, keluarga, dan masyarakat.

5. Pemuda dan sosialisasi serta peranan pemuda dalam pembangunan masyarakat.

6. Peranan pendidikan dlm pembangunan.

7. Warga negara dan negara.

8. Pelapisan sosial desa, kesamaan derajat.

9. Desa, masyarakat kota dan pembangunan pedesaan.

10. Kota, masyarakat kota, dan pembangunan perkotaan.

11. Pertentangan-pertentangan sosial.

12. Integrasi sosial dan integrasi nasional.

13. Pembangunan dan perubahan sosial.

14. Ilmu pengetahuan, teknologi dan kemiskinan.

Konsorsium Antar Bidang telah menetapkan bahwa perkuliahan Ilmu Sosial Dasar terdiri dari 8 (delapan) pokok bahasan. Dari ke delapan Pokok Bahasan tersebut maka ruang lingkup perkuliahan Ilmu Sosial Dasar diharapkan mempelajari dan memahami adanya :

1. Berbagai masalah kependudukan dalam hubungannya dengan perkembangan masyarakat dan kebudayaan.

2. Masalah individu, keluarga dan masyarakat.

3. Masalah pemuda dan sosialisasi.

4. Masalah hubungan antara warga negara dan negara.

5. Masalah pelapisan sosial dan kesamaan derajat.

6. Masalah masyarakat perkotaan dan masyarakat pedesaan.

7. Masalah pertentangan-pertentangan sosial dan integrasi.

8. Pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi bagi kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat.

Untuk kali ini mungkin sekian dulu aja deh.. Maap nih kadang jadi suka ngopy paste punya orang (Tapi udah minta izin kok ama yang punya blog.. hehe..) Makasih.

Sumber:
http://tiga-angka-enam.blogspot.com/2011/01/pentingnya-isd-ilmu-sosial-dasar-bagi.html
http://sulfikar.com/ilmu-sosial-dasar-defenisi-kuliah-i.html
http://wisnuardiansyah.wordpress.com/2010/10/03/pengertian-isd-ilmu-sosial-dasar/

No comments:

Post a Comment

Hi!

Terima kasih sudah membaca artikel ini, apabila artikel ini bermanfaat, silahkan share ke teman teman kalian atau blog kalian, tapi jangan lupa sertakan link hidup menuju ke blog ini sebagai sumbernya yaa. (contoh: adityajanata.blogspot.com)