Tuesday, July 31, 2012

Review: BelajarDroid[dot]com

by on Tuesday, July 31, 2012

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Postingan saya yang satu ini sangat spesial. Kenapa? Karena postingan saya kali ini saya dedikasikan kepada blog http://belajardroid.com dalam rangka mengikuti #BlogReviewContest :)

SEKILAS TENTANG ANDROID
Android, siapa yang tidak kenal dengan Operating System yang satu ini? OS besutan Google ini sekarang sedang booming booming nya di dunia perindustrian mobile phone dan tablet. Salah satu keunikan dari OS Android ini adalah dari codename dari tiap rilis versi terbarunya, karena selalu menggunakan nama Dessert atau manakan penutup dan dalam penamaan codename nya juga selalu urut dalam alphabet. Seperti Android Versi 1.5 diberi nama Cupcake, Versi 1.6 Donut, Versi 2.0/2.1 Eclair, Versi 2.2 Froyo atau Frozen Yoghurt, Versi 2.3 Gingerbread, Versi 3.0 Honeycomb (ini adalah versi khusus untuk Tablet), Versi 4.0 Ice Cream Sandwich dan yang terbaru Versi 4.1 Jelly Bean yang rilis pada tanggal 9 juli lalu. Untuk Versi 1.0 dan 1.1 sendiri dinamai oleh Google yaitu Astro dan Bender, Kedua nama tersebut adalah nama robot, namun karena alasan copyright dan yang lainnya, maka ditetapkan dengan mengganti nama lain untuk versi 1.1 keatas.

BEBERAPA APLIKASI BUATAN ANAK BANGSA

Android Indonesia

Nusantara Beta

Yotomo

Mindtalk
Android sendiri juga merupakan OS yang Terbuka alias Open Source, jadi kita bisa memodifikasi nya sesuka hati, dengan sebuah ketentuan pastinya :)